Ditinjau oleh Ustadz H. Jundi Imam Syuhada, Lc., M.IRK. / Senin, 11 Maret 2024
Sahur merupakan salah satu amalan sunnah pada ibadah puasa. Sahur memang tidak menjadi syarat wajib, sah ataupun rukun puasa, namun terdapat banyak keutamaan bagi yang melaksanakannya. Umat Muslim dianjurkan untuk melakukan sahur setiap akan berpuasa karena ini menjadi pembeda dengan puasa ahli kitab. Sebagaimana Rasulullah bersabda
فَصْلُ مَا بَيْنَ صِيَامِنَا وَصِيَامِ أَهْلِ الْكِتَابِ أَكْلَةُ السَّحَرِ
"Sesungguhnya perbedaan antara puasa kita dan puasa ahli kitab adalah makan sahur." (HR Muslim).
Dalam sebuah hadits lain, Nabi bersabda mengenai keutamaan bagi umat yang melakukan sahur.
تَسَحَّرُوا فَإِنَّ فِي السُّحُورِ بَرَكَةً
"Makan sahurlah kalian karena sesungguhnya di dalam sahur itu terdapat berkah." (HR Bukhari).
Doa Sahur
Waktu sahur dilakukan pada sepertiga malam hingga sebelum masuknya waktu subuh. Di Indonesia, terdapat jadwal imsakiyah sebagai penanda akan masuk waktu Subuh atau berakhirnya sahur. Jadwal imsakiyah ditetapkan 10 menit sebelum adzan Subuh.
Adapun bacaan yang dapat Sahabat baca ketika sahur yaitu niat puasa dan memperbanyak doa serta mohon ampun pada Allah. Dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, Rasulullah bersabda,
“Rabb kita tabaraka wa ta’ala turun ke langit dunia ketika tersisa sepertiga malam terakhir. Lantas Allah berfirman, “Siapa saja yang berdo’a kepada-Ku, maka akan Aku kabulkan. Siapa yang meminta kepada-Ku, maka Aku beri. Siapa yang meminta ampunan kepada-Ku, maka akan Aku ampuni.” (HR. Bukhari no. 1145 dan Muslim no. 758).
Ibnu Hajar juga menjelaskan hadits di atas dengan berkata,
“Do’a dan istighfar di waktu sahur mudah dikabulkan.” (Fath Al-Bari 3:32).
Itulah pembahasan singkat mengenai salah satu amalan sunnah saat puasa. Adapun amalan sunnah lainnya di bulan Ramadhan yang dapat dilakukan adalah umroh. Ketika umroh di bulan Ramadhan Sahabat juga dapat shalat tarawih di Masjidil Haram maupun Masjid Nabawi.
Bagi yang berniat untuk pergi umroh di bulan Ramadhan dapat mulai mencari travel umroh untuk keberangkatan bulan Ramadhan. Salah satu travel yang menyediakan paket umroh Ramadhan adalah jejak imani.
jejak imani adalah travel haji dan umroh sejak tahun 2012 dengan nama PT JEJAK IMANI BERKAH BERSAMA yang sudah berizin resmi sebagai Penyelenggara Perjalanan Ibadah Umrah (PPIU) dan Penyelenggara Ibadah Haji Khusus (PIHK) dari Kemenag. Anda juga bisa menanyakanan dan konsultasi dengan tim jejak imani terkait kebutuhan selama ibadah umroh di Tanah Suci.
Semoga bermanfaat!
815x
Bagikan: